Pages

1.sebelum melihat blog saya di harapkan jangan terlalu serius 2.anda harus dalam keadaan sehat wal'afiat di khawatirkan step di tempat 3.anda harus membaca bismilah sebelum melihat blog saya AGAR DI RIDHO'I OLEH ALLAH 4.JANGAN LUPA SOLAT 5 WAKTU DI KHAWATIRKAN KEASIKAN MEMBACA BLOG SAYA JADI LUPA WAKTU.INGET....!
| Rabu, 04 Januari 2012

8 Teknologi tercanggih di dunia saat ini

1
|
1. Quantum Teleporter




Q-Teleportation telah berhasil pada objek yang lebih kecil berdasarkan penelitian yang telah dilakukan. "Kami bisa melakukan ekesperimen quantum teleportation untuk pertama kalinya di luar laboratorium universitas," kata Rupert Ursin, peneliti Institute if Experimental Physics, Universitas Vienna, Austria. Pada Q-Teleportation, quantum pada objek dihancurkan dan dibuat kembali. Oleh karena itu, Q-Teleportation tidak bisa memindahkan benda hidup maupun mati secara keseluruhan fisik. Alat ini "menciptakan" replika benda sebelumnya pada posisi di tempat lain dan benda sebelumnya akan "menghilang" selama replikanya diciptakan.
sumber: National Geographic.



2. 360ยบ 3-D Holographic Displays



ZCam™ merupakan kamera video yang bisa merekam informasi hingga ke dalam bagian objek (yang biasa digunakan untuk membuat model 3D) video dan kemudian diproduksi oleh 3DV Systems. Teknologi ini berbasiskan prinsip "Time of Flight". Pada teknik ini, data ukuran 3D didapatkan dengan cara mengirim gelombang infra merah ke dalam scene video dan mendeteksi cahaya yang direfleksikan oleh permukaan objek pada scene video. Dengan menggunakan variabel waktu yang ditempuh oleh gelombang infra merah untuk mencapai objek target dan saat kembali, jarak bisa dihitung dan kemudian digunakan untuk membuat informasi 3D dari semua objek pada scene.



3. Lightsaber (Pedang Laser)



Yang kita ketahui, pedang ini hanyalah hasil "karya: pada film-film sains fiksi belaka!! Lightsaber terdiri dari logam dan mata pedang berupa plasma sepanjang 1 meter. Lightsaber ini bisa memotong objek tanpa perlawanan sedikitpun. Bisa meninggalkan luka bakar pada kulit manusia. Tapi pedang ini bisa ditangkis, namun dengan pedang lightsaber pula, bisa juga ditangkis dengan perisai.



4. JetPack



etpack, juga termasuk alat yang banyak kita temukan di film sains fiksi, yang mana alat ini menggunakan jet yang melepaskan gas (bisa juga air) dan kemudian "menerbangkan" penggunanya. TAM adalah perusahaan pertama dan satu-satunya di dunia yang memproduksi paket lengkap kostum yang didesain oleh Rocket Belt menggunakan mutakhir dan juga material aerospace dengan mesin penyulingan khusus untuk memproduksi bahan bakar Hidrogen Peroksida jet anda.



5. Military exoskeleton prototype



Military exoskeleton merupakan sejenis rangka luar bertenaga hidrolik yang dipasang pada militer dan bisa mengangkat hingga 100 kg benda untuk jangka waktu yang lama dan bisa sambil mengelilingi suatu area pula. Desainnya yang fleksibel memungkinkan pengguna untuk berjongkok, bergerak pelan dan "mengangkat" ke atas. Tidak ada joystick maupun mekanisme kontrol lainnya. Kontrolnya menggunakan indra manusia.



6. Flying Car



"Mobil terbang" ini disebut “The Highway in the Sky”. Jika tiap waktu agan terjebak macet, maka dengan menggunakan flying car ini agan bisa berputar dan menukik di angkasa agar bisa sampai di tujuan dengan cepat.
Sumber: CBS News.



7. Flying Saucer



Ini adalah model kendaraan udara tak berawak dengan bentuk cawan (mirip pesawat UFO uy) yang dibuat oleh sebuah perusahaan di Inggris bernama Aesir.



8. Virtual Goggles



Teknologi telah membawa dunia virtual ke dalam komputer kita sejak lama. Tapi, dunia virtual tersbut sekarang bisa disaksikan di rumah kita. Sebuah ekseprimen yang telah dilakukan selama beberapa dekade, sekarang telah menjadi kenyataan.



Pada gambar di atas, wanita tsb sedang menggunakan device berteknologi virtual bernama iWear VR920 dari perusahaan Icuiti. Alat tsb bisa berfungsi sebagai output video juga sebagai gaming console.
Sumber: Softpedia.

rancangan komputer masa depan (SONY)

0
| Sabtu, 31 Desember 2011

Seperti yang kita ketahui seiring dengan berkembangnya zaman dan kemajuan teknology. Saat ini teknologi yang kita pakai mungkin sangatlah cukup bagus bagi kita, mungkin yang ada dibayangan kita saat ini seperti apa teknology canggih selanjutnya ??? salah satunya kali ini saya akan menunjukkan sebuah disain komputer yang sangat mengagumkan, komputer yang unik dapat dipasang di pergelangan tangan seperti sebuah Jam Tangan.

Disain komputer ini menggunakan OLED Touchscreen yang fleksibel, mampu menampilkan hologaraphic projector (untuk layar), keyboard menarik, melakukan berbagai fungsi komputer,dan dapat berkomunikasi melalui layanan jaringan internet. Hiromi Kiriki merancang konsep komputer generasi berikutnya untuk Sony, sebagai konsep baru. Teknologi ini belum keluar di pasaran, kemungkinan akan dilauncing pada 2020 oleh SONY, dan menjadi teknologi komputer tercanggih masa depan.

5 benda tercanggih di dunia

0
|
1. pesawat tempur tercanggih didunia


 Saat ini Rusia sedang membangun jet tempur terbaru dengan jumlah yang sangat massal yang diberi nama Sukhoi PAK FA [Perspektivnyi Aviatsionnyi Kompleks Frontovoi Aviatsy]. Sukhoi PAK FA adalah jet tempur generasi kelima, diciptakan untuk bersaing dengan F-22 dan F-35 Lightning II milik Amerika. Selama ini pesawat perang paling mematikan di dunia adalah F-22 Raptor atau biasa disebut F-22.

Negara Rusia telah menyelesaikan contoh pesawat siluman Sukhoi PAK FA dan akan mulai memproduksi massal pada tahun 2010 ini. Rusia sendiri belum pernah memberitahukan secara resmi kepada publik seperti apa bentuk jet pengebom terbaru ini. Mereka tetap merahasiakannya. Namun gambar sketsa komputer yang bocor di situs-situs Internet memperlihatkan desain jet siluman Sukhoi PAK FA. Semua gambar diambil dari English Russia dan Strange Military.

Pesawat siluman adalah jenis jet perang yang tidak bisa terdeteksi oleh radar lawan, sehingga mustahil untuk ditembak termasuk dengan rudal.


2. Ponsel Pada Jam Tangan Tercanggih:

Ponsel jam tangan NeotitanX WM-N-900 adalah solusi yang mutakhir sekaligus canggih dalam balutan desain futuristik. Plus polesan warna berchrome metal stainless di beberapa bagian bodi menambah kesan tangguh bak jagoan film-film bertema futuristik.

Handband-nya terbuat dari bahan karet keras dengan tingkat kelenturan yang cukup baik.

Neotitan WM-N900 didukung jaringan seluler quadband GSM. Sementara, lcd yang digunakan menggunakan teknologi layar sentuh (touchscreen). Ukurannya 1.33 inci, berdaya pancar 262.144 warna. Lumayan terang dan jernih untuk menampilkan deretan menu.

Untuk bertukar file, WM-N900 juga menyediakan sarana koneksi yang lumayan memadai. Ada Bluetooth yang sudah mendukung kemampuan A2DP, dan juga kabel data. Anda yang hobi berselancar ke dunia maya, juga bisa menggunakan browser WAP standar lewat jalur data GPRS.

Di pasaran, ponsel jam tangan ini bisa diperoleh dengan kisaran harga Rp 2,7 juta-an.

3. Sepeda Canggih Berteknologi F1:

Bisa dibilang ini sepeda tercanggih saat ini. Bagaimana tidak, perancangnya adalah insinyur (engineer) Formula One.
Sepeda jalanan (road bike) berangka serat karbon ini diberi nama Factor 001. Di dalamnya ada teknologi :

* accelorometer yang mengukur derajat kemiringan kiri/kanan, sudut dan tingkat tanjakan dan data lainnya termasuk kecepatan roda belakang, torsi rata-rata, minimal, maksimal tiap kayuhan,
* pengukur data biometrik yang mengukur detak jantung, pernapasan, suhu kulit dan suhu tubuh inti.
* layar LCD sentuh yang menampilkan semua data di atas,
* rem cakram dari keramik (meminimalisir panas),
* rangka tanpa sambungan yang dibuat khusus sesuai ukuran pengguna,

Mau tahu harganya? Awas, jangan sampai lompat dari kursi .... Rp 454.551.451 yap empat ratus lima puluh lima juta. (£20.000 untuk sepedanya, dan £7000 untuk software).

4. senjata tercanggih:

Suatu sistem senjata baru, belum lama ini beredar di Israel. Senjata ini bisa melepaskan tembakan ke arah yang menikung. Dengan penemuan ini kemungkinan strategi perang kota di seluruh dunia akan berubah.

Sistem Corner Shot yang mendapat hak paten ini dimaksudkan untuk memberikan perlindungan pada tubuh prajurit, karena ia bisa melepaskan tembakan di jalanan yang disekat sebuah daun pintu atau jendela, ketepatannya tinggi, dan prajurit berada pada posisi di luar sasaran tembak.

Sistem perangkat ini termasuk sebuah pipa baja dan sebuah ujung yang dapat bergerak, bisa dipasang di atas senjata pada perang jarak dekat apa pun, selain itu termasuk sebuah kamera, prajurit bisa pada posisi sembunyi sambil membidik target sasaran.

Letnan Kolonel Gollan yang pernah bertugas pada pasukan antiterorisme di Israel adalah penemu sistem baru ini. Ia mengatakan: "Sistem perangkat ini pada tiga bulan yang lalu telah diedarkan di pasaran, dan kami juga telah menjualnya pada 15 negara."

Gollan juga merupakan salah satu kepala pelaksana PT Corner Shot, ia mengatakan, harga sistem perangkat ini sekitar US$ 3.000-5.000, dan telah dijual pada Amerika, Rusia dan beberapa pihak militer Eropa. Ia mengatakan, bahwa perangkat perlengkapan ini telah digunakan untuk perang sesungguhnya, namun ia menolak mengatakan di mana lokasinya.

Jenis senjata ini ada berbagai tipe mulai dari Sniper, Short Gun, Semi Otomatis, dan Otomatis dari berbagai macam itulah sebuah sistem senjata baru yang canggih serta para ilmuan-ilmuan pembuat senjata

Dari teknologi zaman sekarang Apakah Indonesia mampu menyamai atau paling tidak mendekati dan yang lebih baik adalah mendahului sehingga bangsa kita tidak terkebelakang.

Apakah kita malu terhadap bangsa indonesia? Jawabannya tidak!

Kita sebagai bangsa Indonesia harus mampu mengembangkan kemampuan persenjataan atau ALUSISTA yang bersifat MADE IN INDONESIA dengan segala keterbatasan dan kemampuan dari SDM-SDM bangsa kita dan Pemerintah harus jeli melihat masalah itu.

5. Sepatu tercanggih:

desain MACBOOK tahun 2020

0
|


Bersiaplah terkagum dengan desain Apple MacBook yang satu ini. Tommaso Gecchelin mendesain sebuah MacBook tanpa Keyboard, mouse, dan meninggalkan layar 2 dimensi. MacBook ini di desain untuk tahun 2020. Seperti apa bentuknya???

Dengan menggunakan bahan micro-lattice nano, memungkinkan MacBook ini hanya setebal kertas dan dapat anda masukan ke dalam kantong saku anda. Penjelasannya sederhana. Teknologi nano memungkinkan untuk meminimalis sebuah teknologi menjadi setebal kertas, tetapi tetap memiliki fungsi yang sama. Salah satu layer merupakan sebuah photo voltaic yang memungkinkan baterai dapat jauh lebih tahan lama, bahkan selamanya. Layer yang satunya lagi memproyeksikan gelombang ultrasonik untuk feedback. Dan layer yang lainnya bekerja layaknya pelican cam untuk menangkap gambar real world dalam bentuk 3D dimana sebuah layer lain akan menampilkannya seperti sebuah hologram. Dengan kata lain layer yang satu ini berfungsi sebagai holographic emitter. Dan uniknya Komputer masa depan ini tanpa port dan semuanya bekerja secara wireless. Demikian yang dapat saya kutip dari YankoDesign.com.




hardisk berkapasitas 1 yottbaytes

0
|
NSA sedang membangun sebuah ruangan seluas 92.903 m2 sebagai tempat penyimpanan hardisk dengan biaya sekitar 2 milyar dollar. Rencananya tempat ini nantinya mampu menyimpan data sebesar 1 Yottabytes yang diprediksi akan terealisasi pada tahun 2015.



Nah, pasti pada tanya Yottabytes kan?? Berapa besar sih 1 Yottabytes itu?

– 1.000 Gigabytes (GB) = 1 Terabytes (TB)
– 1.000 Terabytes (TB) = 1 Petabytes (PB)
– 1.000 Petabytes (PB) = 1 exabytes
– 1.000 Exabytes = 1 Zettabyte
– 1.000 Zettabytes = 1 Yottabytes

Gimana, sudah tahu sekarang berapa sih 1 Yottabytes? Yang pasti mungkin saja bisa menyimpan seluruh data yang ada di dunia ini.

Hardisk sebesar itu tentu juga akan membuat kami membayangkan berapa banyak hardisk yang dibutuhkan untuk mencapai kapasitas tersebut apabila mereka menggunakan hardisk kapasitas 1 TB per buahnya. Kalau dihitung mereka akan menggunakan sekitar 1.000 milyar hardisk.

Tetapi dari yang kami baca, kemungkinan besar NSA menggunakan hardisk jauh lebih besar mengingat NSA selalu menggunakan teknologi tercanggih yang biasanya belum ada di pasaran seperti bisa saja mereka menggunakan hardisk dengan kapasitas 25 -100 TB per buahnya.

BEM DCC MENGADAKAN ACARA MALAM KEAKRABAN

0
| Senin, 10 Oktober 2011
dcc bandar lampung mengadakan malam keakraban yang di hadiri oleh seluruh mahasiswa dcc beserta jajaran staf dan dosen acara tersebut di adakan setahun sekali untuk menyambut datangnya mahasiswa baru ,dalam malam keakraban tersebut banyak sekali acara-acara yang membuat masing-masing mahasiswa saling mengenal satu sama lain 
 

Copyright © 2010 belajar internet dan komputer Blogger Template by Dzignine